Jumat, 19 Oktober 2012

Siap Jadi Capres Jika Rakyat Menghendaki


JAKARTA, RIMANEWS - Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Letjen (Purn) Prabowo Subianto menyatakan kesiapannya untuk dicalonkan menjadi presiden jika rakyat menghendaki.
"Insyah Allah saya siap...kalau rakyat menghendaki saya untuk menjadi presiden," kata Prabowo usai melantik pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Nusa Tenggara Timur di Kupang, Minggu (8/1/2012).

Mantan Danjen Kopassus mengatakan hal itu ketika ditanya seputar kesiapannya untuk menjadi calon presiden, setelah menerima pernyataan dukungan dari para pengurus dan simpatisan Partai Gerindra NTT untuk menjadi calon presiden pada Pemilu 2014.

Partai Gerindra NTT pada acara pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra NTT menyatakan mendukung Prabowo Subianto menjadi calon presiden periode 2014-2019 pada Pemilu 2014.

Pernyataan dukungan terhadap Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu dibacakan Ketua DPD Partai Gerindra NTT Esthon L Foenay pada acara yang dirangkai dengan perayaan Natal bersama itu.

Foenay yang juga Wakil Gubernur NTT itu mengatakan, pernyataan sikap ini merupakan bentuk dukungan dari keluarga besar Partai Gerindra NTT dari tingkat DPD sampai tingkat ranting.

"Mari kita semua bergandengan tangan untuk bekerja keras memenangkan Prabowo sebagai presiden pada Pemilu Presiden 2014," katanya.

Prabowo, kata Foenay, adalah figur yang memiliki visi kebangsaan yang sangat kuat dan memiliki komitmen yang tinggi untuk menyejahterakan masyarakat bangsa ini.

Oleh karena itu, tidak salah jika masyarakat bangsa ini menjatuhkan pilihan pada Prabowo untuk memimpin negeri ini pascapemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono.

Foenay menambahkan, masyarakat boleh berbeda partai, tetapi dalam memilih pemimpin bangsa ini, tentu masyarakat harus memilih figur yang dinilai terbaik.

"Golongan darah kita berbeda tetapi sama-sama darah merah. Partai kita boleh berbeda tetapi pilihan kita tidak boleh berbeda," kata Foenay yang disambut aplaus para hadirin.

Ketika ditanya soal sikap politik Gerindra NTT tersebut, Prabowo yang juga mantan Panglima Kostrad itu mengatakan "Insyah Allah saya akan siap dan mengabdikan diri untuk bangsa ini jika rakyat menghendakiuntuk memimpin bangsa ini,".

"Saya siap menjadi presiden jika mayoritas rakyat Indonesia menghendaki," katanya menjawab ANTARA ketika hendak menuju ke Bandara El Tari Kupang untuk kembali ke Jakarta.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Ringin Contong | Berbagi Kasih Untuk Sesamanya